Laman

27 Nov 2015

Cara Sederhana Membuat Titik Air dengan Corel Draw





Mari kita Mulai Tutorial Sederhanyan :

1. Buka halaman baru, ukuran page setup standard

2. Saya gunakan A4 lanscape, Buat background dulu, dengan Rectangle Tool (F6) pada menu toolbar sebelah kiri, buat saja sebesar layar A4, lalu atur warna background menggunakan fungsi Interactive Fill Tool (G)  pilih Linear,  sebagai mana tampak di bawah ini :


 

Tampak background seperti di bawah ini :



3. Lalu buatlah lingkaran menggunakan Ellipse Tool (F7), klik keduanya dengan menekan tombol Shift pilih Intersect pada menu toolbar bagian atas (untuk mengambil image alias cropping bulat pada tubuh background agar mendapatkan warna yang sama).


Hasilnya akan terlihat seperti di bawah jika layar background digeser (biarkan saja bulatan di tengah layer background, digeser hanya untuk memastikan bahwa cropping berhasil)
4. Tahap selanjutnya adalah, putar posisi warna (fountain fill angle). Klik bulatan lalu pilih Interactive Fill Tool (G)  pilih Radial pada toolbar bagian atas kiri, tarik ke arah yang berlawanan dari posisi warna layar background. Seperti tampak di bawah ini : 
5. Jangan lupa buang garis pinggir bulatan dengan menekan toolbar Outlaine (sebelah kiri) lalu pilih No Outlaine. 

 6. Klik bulatan Copy (Ctrl + C) lalu Paste (Ctrl P), maka bulatan menjadi ganda meski tidak kelihatan, klik bulatan lalu kecilkan ukurannya dengan menariknya secara diagonal (dari kiri bawah ke kanan atas) sedikit saja. Maaf ! tidak pakai ukuran :) Tapi dalam hal ini tidak terlalu menganggu.

7. Kemudian pilih bulatan bagian belakang, beri wana hijau gelap bisa dengan mengklik 2 kali pada fill colour bagian bawah kanan layar, agar tidak meleset, saya berikan angkanya di bawah ini :


8. Kemudian, klik bayangan hijau gelap tersebut lalu Copy (Ctrl + C)  dan Paste (Ctrl + P). Perbesar lingkaran bayangan + setengah cm dengan menarik ke bawah bayangan tersebut secara diagonal pada kotak aktif sebelah kiri bawah seperti pada gambar berikut :  

9. Lalu beri efek transparan dengan mengklik toolbar Interactive Transparan Tool  pilih Transparancy, pada menu toolbar atas pilih uniform, normal dengan taransparansi 60 sebagaimana gambar dibawah. 
 


10. Antar bulatan yang sudah transparan tadi ke bagian belakang bayangan dengan menekan Ctrl + Page Down beberapa kali jika berlebih tekan saja Ctrl Z. Buat bayang transparan 1 lagi dengan cara yang sama, lebih besar dari bayangan kedua, namun angka transparannya 80. 
 
Sehingga hasilnya akan tampak seperti di bawah ini :
 

11. Tahap selanjutnya adalah memberi efek cahaya pada bulatan bagian atas. Kembali Pilih Ellipse Tool (F7) pada toolbar kiri, buat bulatan kecil yang berbeda pada posisi datangnya cahaya yaitu cébelah kanan. Kemudian beri Interactive Transparan Tool pilih Transparancy, pada menu toolbar atas pilih Uniform, Normal dengan taransparansi 50. 

13. Blok bulatan-bulatan kecil tersebut lalu beri warna putih dan kuning kehijuan gunakan fungsi Interactive Fill Tool (G)  lalu pilih Linear. Atur dengan menarik fungsinya, warna kuning kehijauan lebih sedikit pada posisi datangnya cahaya. Tites Air sudah kelihatan, blok semuanya kecuali layar backgraund, group (Ctrl + G) lalu Copy (Ctrl + C) dan Paste (Ctrl + P). 

14. Atur posisi dan ukurannya pada layar background. Sesuaikan warnanya dengan menggunakan fungsi Interactive Fill Toll (G). Anda bisa membuatnya lebih halus dan sempurna. Selamat Mencoba Ya ..


 
Cara Mudah Membuat Tetes Air dengan Corel Draw

Anda Bisa download tutorialnya format Office World di bawah ini :

DOWNLOAD




Send Quick Massage

Nama

Email *

Pesan *

Subscribe Via Email (Do Not Edit Here!)

Blogroll